Yusuf Blog News :
Home » » 10 Tip Romantis Miranda Keer untuk Pria

10 Tip Romantis Miranda Keer untuk Pria

Written By INSPIRASI on Monday, September 5, 2011 | 4:44 PM


MEMBERIKAN hal romantis pada pasangan ibarat baterai yang siap menyuntikkan kembali energi cinta. Makin sering melakukannya, maka daya cinta yang tersaji pun semakin mengikat kuat. Jadi, jangan takut melakukannya.

Kesibukan memang kerap mencerabut masa keintiman Anda dan pasangan. Jika tak pandai menyiasati diri, keintiman pun bakal terkikis seiring perjalanan waktu. Guna menyiasatinya, Anda dapat menyisipkan beberapa hal sederhana, yakni lantunan kalimat romantis untuk si dia. Model Australia, Miranda Kerr menawarkan sepuluh tip tentang bagaimana memendarkan harmoni cinta dengan pasangan.

Anda dalam memulainya dengan hal yang simpel dan bisa dilakukan sehari-hari. Konteks simpel di sini adalah Anda harus tetap menjadi diri sendiri dengan tetap memperhatikan kebutuhan pasangan. Miranda juga mengatakan bahwa menjadi sehat, menunjukkan kasih sayang dan keinginan untuk memanjakan dengan pelayanan seks yang memuaskan adalah sebuah bentuk hal romantis. Anda pun dapat melakukan hal sederhana seperti membuatkan secangkir teh atau memberi pijatan kaki pada pasangan saat menonton film di rumah setelah seharian bekerja.

Jika pria berusaha untuk melakukan hal-hal kecil pada pasangannya sepanjang hidup mereka, tentu ini adalah sebuah jaminan untuk sebuah kualitas hubungan yang lebih romantis. Untuk lebih membuat  romansa tersebut tercipta sepanjang hari, lakukan hal-hal romantis berikut ini, seperti dibeberkan Times of India.

1. Perlakukan dia seperti Dewi
2. Manjakan dia
3. Jagalah kesehatannya
4. Berikan baby sitter
5. Katakan padanya bahwa dia cantik
6. Jangan takut untuk menunjukkan cinta
7. Ketahui apa yang Anda inginkan
8. Jalin keintiman dengan dia
9. Mendengarkannya
10. Membeli ukuran pakaian yang tepat
(okezone.com)


Terima kasih untuk berkenan membaca isi blog ini, semoga dapat memberikan manfaat yang berarti bagi perkembangan dunia pendidikan kita. Atas segala kekurangannya saya menyampaikan permohonan maaf dan berkenan kiranya untuk meninggalkan komentar atas isi artikel ini. Salam Hormat untuk semuanya
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. INSPIRASI - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger