Syahrini masih menyandang status single. Setiap kali ditanya soal pasangan, Syahrini mengaku masih menikmati kesendiriannya. Namun, baru-baru ini, Syahrini dikabarkan sedang dekat dengan Ustad Solmed.
Kabar soal kedekatan Syahrini dengan ustad yang sedang naik daun itu berawal ketika Syahrini hadir dalam suatu acara Ustad Solmed. Sejak saat itu, keduanya sering dikait-kaitkan. Namun, kabar ini langsung dibantah Syahrini.
"Nggak benar itu. Mereka nggak ada apa-apa, mereka sebagai teman saja," kata Rani manajer Syahrini saat dihubungi VIVAnews, Rabu, 7 September 2011.
Rani menambahkan Syahrini tak terganggu dengan rumor tersebut. Ia menanggapinya dengan santai. "Lucu saja dengar gosip begini," ucapnya.
Meski demikian, Rani tak membantah jika pelantun 'Kau Yang Memilih Aku' itu senang mendengarkan ceramah dari Ustad muda tersebut. Syahrini memang ingin selalu menambah pengetahuannya soal Islam.
"Syahrini memang suka mendengarkan ceramah dari ustad. Hanya itu saja sih," jelasnya sambil menutup telepon. (sj) • VIVAnews
0 comments:
Post a Comment