Yusuf Blog News :
Home » » Cara Jitu Memupuk Energi Positif di Tempat Kerja

Cara Jitu Memupuk Energi Positif di Tempat Kerja

Written By INSPIRASI on Thursday, June 9, 2011 | 1:07 AM

TEKANAN pekerjaan di kantor ditambah berbagai persoalan pribadi di rumah, bisa membuat siapa pun merasa kewalahan menghadapinya. Kalau sudah demikian, produktivitas Anda pun bisa terganggu karenanya.

Menurut Elizabeth R. Lombardo, Ph.D., penulis A Happy You: Your Ultimate Prescription for Happiness dan Debra Yergen, penulis Creating Job Security Resource Guide, ada sejumlah langkah sederhana yang dapat dilakukan setiap orang untuk mengurangi energi negatif di tempat kerja. Berikut ini adalah beberapa di antaranya seperti dikutip situs GALTime.com:

Fokus pada hal positif
Energi positif sama menularnya seperti energi negatif. Jadi, buatlah pilihan untuk menjadi individu yang lebih positif. Daripada terus berfokus pada apa yang salah, lebih baik berkonsentrasi terhadap hal-hal yang baik dalam kehidupan, baik di dalam mau pun di luar pekerjaan.

Sebuah jurnal bisa menjadi cara yang ampuh untuk memulainya. Setiap hari, tuliskan sedikitnya tiga hal positif yang terjadi pada diri Anda.

Memuji rekan kerja
Anda juga dapat memupuk energi positif di tempat kerja dengan mengakui prestasi rekan kerja. Menyoroti apa yang orang lain lakukan dengan baik akan membantu mereka, termasuk diri Anda, untuk melawan energi negatif. Komentar singkat yang Anda lontarkan secara tulus sudah mampu memberikan efek yang menakjubkan.

Beristirahat sejenak
Lombardo juga menyarankan untuk memberikan waktu kepada diri sendiri guna beristirahat sejenak di sela kesibukan. Hentikan sebentar aktivitas Anda untuk meningkatkan kebahagiaan serta kreativitas dan produktivitas di sepanjang sisa hari.

Nikmati santap siang yang santai bersama sahabat, berjalan-jalan di sekitar kantor, mendengarkan lagu favorit dari iPod Anda, atau sekadar membaca e-mail lucu dan chatting dengan seorang teman, sudah mampu mengubah suasana hati menjadi lebih positif. 

sumber ; media indonesia
-----------------------------------------------------------------------------



Terima kasih untuk berkenan membaca isi blog ini, semoga dapat memberikan manfaat yang berarti bagi perkembangan dunia pendidikan kita. Atas segala kekurangannya saya menyampaikan permohonan maaf dan berkenan kiranya untuk meninggalkan komentar atas isi artikel ini. Salam Hormat untuk semuanya
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. INSPIRASI - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger