Yusuf Blog News :
Home » » Nilai Lain dari Sebuah Pekerjaan

Nilai Lain dari Sebuah Pekerjaan

Written By INSPIRASI on Thursday, June 9, 2011 | 12:56 AM

TIDAK selamanya pekerjaan harus melulu diukur dengan uang. Besarnya gaji memang menjadi salah satu pertimbangan seseorang dalam menjalani sebuah profesi. Tapi, ada hal-hal lain yang tidak kalah penting untuk dihargai.

Tunjangan
Seiring bertambahnya usia, rencana asuransi yang baik menjadi kian penting. Jika Anda berniat untuk menikah dan membangun sebuah keluarga, tunjangan yang diberikan perusahaan dapat membantu Anda menyediakan perawatan yang dibutuhkan keluarga.

Tantangan
Penelitian menunjukkan bahwa kecerdasan manusia berkembang ketika dia didorong hingga ke ambang batas. Pekerjaan yang dapat Anda selesaikan dengan mata tertutup tidak memiliki tantangan. Tanpa pekerjaan yang menarik, jam dan hari bisa terasa berlalu begitu lamban.

Dampak
Ada nilai yang sangat besar dalam bekerja untuk sebuah perusahaan yang berusaha membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik. Kesempatan untuk berkontribusi pada tujuan yang Anda yakini akan membuat aktivitas bekerja setiap hari menjadi suatu kegembiraan, bukan beban.

Hubungan sosial
Banyak persahabatan erat yang terbentuk di tempat kerja. Karena kita menghabiskan begitu banyak waktu di kantor dan berada di antara para kolega, ikatan tersebut bisa sangat bermanfaat. Dari persahabatan mendalam sampai hubungan kasual seperti sekadar jalan bareng setelah hari yang melelahkan, koneksi ini bisa membuat Anda merasa berat hati jika harus meninggalkan pekerjaan.

Pengakuan
Sisi lain dari mencari pekerjaan menantang adalah pengakuan yang bakal Anda terima ketika berhasil melakukannya dengan baik. Jenis pujian bisa dari yang paling sederhana seperti tepukan akrab di pundak saat berhasil menepati tenggat waktu. Tapi, setiap jenis pengakuan memberi kontribusi terhadap rasa percaya diri Anda secara keseluruhan. Atasan atau rekan kerja yang meluangkan waktu untuk mengakui dan memuji sebuah kinerja yang baik, dapat membuat Anda merasa dihargai atas segala daya dan upaya yang telah dikerahkan. Di samping itu, sumber pengakuan lainnya termasuk yang berasal dari anggora lain dalam industri, media massa, sampai pelanggan dan klien.

sumber ; media indonesia
--------------------------------------------------------

Terima kasih untuk berkenan membaca isi blog ini, semoga dapat memberikan manfaat yang berarti bagi perkembangan dunia pendidikan kita. Atas segala kekurangannya saya menyampaikan permohonan maaf dan berkenan kiranya untuk meninggalkan komentar atas isi artikel ini. Salam Hormat untuk semuanya
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. INSPIRASI - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger